Apa Itu LIJ?
Lembaga Indonesia-Jerman (LIJ) merupakan Lembaga kursus Bahasa Jerman yang diperuntukan kepada anak-anak yang ingin melanjutkan kuliah di Jerman atau mengikuti program Ausbildung, Au-Pair, atau Freiwilliges Soziales Jahr.
Selain kursus bahasa Jerman Lembaga Indonesia-Jerman juga menyelenggarakan program-program kebudayaan seperti pertukaran budaya Jerman-Indonesia melalui acara budaya seperti pemutaraan Film, Tari, Musik, Theater, Pameran, Sastra, Diskusi, Workshop, Seminar, dan Cooking Class yang akan di lakukan secara reguler dengan kerjasama baik dengan Universitas yang ada di Indonesia ataupun yang berada di Jerman
Mengapa Lembaga Indonesia-Jerman ?
- KAMI BUKAN AGEN, kami menyeleggarakan kursus dan menerima bimbingan bagi murid kursus yang mengikuti kursus bahasa jerman bersama Lembaga Indonesia-Jerman
- Kami mempunyai NATIVE SPEAKER yang mengajar dan memberikan informasi seputaran kuliah dan hidup di Jerman
- Lembaga Indonesia-Jerman (LIJ) menawarkan program-program khusus seperti Studienkolleg, Au-Pair, Freiwilliges Soziales Jahr dan Studienreise
- Selain Kursus bahasa Jerman kami mempunyai program-program kebudayaan seperti pemutaraan Film, Tari, Musik, Theater, Pameran, Sastra, Diskusi, Workshop, Seminar, dan Cooking Class.
Kursus Bahasa
Kursus Bahasa Jerman di LIJ terdiri dari beberapa tingkatan level, dimulai dari A1, A2, B1, B2, C1 sampai dengan C2. Jika kamu tertarik belajar Bahasa jerman Bersama kami klik sekarang juga.
Program LIJ
Selain kursus bahasa jerman, LIJ menawarkan program lainnya seperti Studienreise, Magang sebagai Guru Bahasa Jerman ataupun Graphic Designer. Cek sekarang juga untuk informasi lebih lanjut.
Belajar Bahasa Jerman Jadi Menyenangkan
Bingung ? Hubungi kami segera
Kami memiliki perpustakaan dengan kumpulan sastra jerman dan buku pelajaran dimana kalian dapat belajar dan meminjam buku secara gratis, kumpulan buku kami berupa kamus dan berbagai karya fiksi dan sastra anak-anak.
Ruangan yang luas, kami mengedepankan kenyamanan dari murid-murid yang belajar di LIJ, kami memiliki 4 ruangan kelas yang dipakai untuk kegiatan belajar mengajar dan salah satu ruangan tersebut dapat kami jadikan sebagai ruangan galeri atau kegiatan lainnya.Guru yang kami pakai di Lembaga Indonesia-Jerman merupakan guru-guru yang berkompetensi tinggi sehingga mengahasilkan murid-murid yang berkompetensi tinggi.
Kami menggunakan buku dan eria yang up to date dan menyesuaikan dengan materi yang di gunakan oleh Goethe Institute. Buku yang kami gunakan saat ini adalah Netzwerk A1, Netzwerk A1, Netzwerk A2, Netzwerk B1, Kamus Universal, Gramatika Ringkas (PONS), dan Kosakata A1.
Buku tersebut dapat dibeli langsung di Lembaga Indonesia-Jerman. Bagi murid-murid kami yang sudah bergabung Bersama Lembaga Indonesia-Jerman, kalian akan mendapatkan materi-materi gratis seperti simulasi ujian Goethe Institut. Jika kamu belum bergabung kamu bisa juga mendapatkan test penempatan secara GRATIS.
Secara reguler kami mempunyai acara rutin yang bernama Spielenachmittag, disana kami akan bermain bersama guru bahasa jerman dan menggunakan bahasa jerman, permainan yang di cintai murid – murid LIJ adalah Machi Koro dan Uno, tertarik ikut? Ayo datang ke LIJ setiap hari kamis.
Ayo follow instagram kami untuk dapatkan informasi lebih lanjut!!
Kami memiliki beberapa program unggulan yang dapat kami tawarkan, untuk mengikuti program tersebut terdapat persyratan yang harus kalian penuhi terlebih dahulu, salah satunya adalah minimum bahasa jerman.
Program-program yang diminati tersebut adalah:
• Studienkolleg
• Au-Pair
• Freiwilliges Soziales Jahr
• Ausbildung
Jika tertarik untunk mengetahui kursus bahasa jerman apa saja yang kami miliki silahkan
TIM PROFESIONAL KAMI
Riananda Titisari, Spd
Guru
Riananda Titisari atau Nanda bekerja sebagai Guru bahasa Jerman di Lembaga Indonesia Jerman sejak tahun 2023. Nanda lulusan dari Universitas Negeri Yogyakarta dan langsung menjadi guru bahasa jerman sejak 2010.
Kecintaan Nanda pada Bahasa
asing membuat Nanda menjadi guru Bahasa jerman selain itu dalam proses belajar
dan megajar Nanda kerap memberikan pembelajaran baru dan berdiskusi dengan anak
murid. Mottonya adalah dalam pembelajaran penting bahwa siswa/i mempunyai keingintahuan
dan kemauan untuk belajar menjadikan belajar bahasa jerman menjadi
menyenangkan.
Umi Kurnia Ekawati
Administrator
Nia, adalah salah satu alumnus Pendidikan D2 Pariwisata Bahasa Perancis IKIP dan DIII API Yogyakarta. Sejak di bangku kuliah Nia sudah tertarik belajar Bahasa asing pariwisata dan administrative. Nia mempunyai pengalaman kerja 15 tahun sebagai Medical Representative di Perusahaan farmasi. Pada tahun 2019 Nia bergabung Bersama Lembaga Indonesia Jerman sebagai Administartor.
Milka Eliana
Marketing
Milka bergabung bersama keluarga Lembaga Indonesia Jerman (LIJ) sejak tahun 2023. karirnya bermula dari klub photography di SMA Stella Duce 1, RETS Photography. Di klub ini Milka banyak berpatisipasi pada kegiatan mereka, tak hanya itu karyanya juga di tampilkan pada pameran Arretrato dan Janaloka di Jogja Nasional Museum. Di samping itu, dia juga mengikuti beberapa workshop photography dan juga lomba photography seperti Canon Photo Marathon. Saat ini Milka juga aktif dalam tim sosial media GKMS Jogjakarta. Melalui pengalamannya, dirinya siap mebantu kalian dalam mengenal Jerman melalui sosial media @lembaga_indonesia_jerman.
TESTIMONI MEREKA
Berikut adalah testimoni dari beberapa murid kami yang sudah lulus, bagi kami sangat senang LIJ dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan tersendiri, Bagaimana dengan mu ? Segera daftar dan rasakan apa yang mereka rasakan